Logo

SEMARAK HUT RI KE 61

SEMARAK HUT RI KE 61

     Sudah menjadi tradisi tahunan di RS. Panti Wilasa "Dr. Cipto", peringatan HUT RI ke-61 berlangsung semarak dan meriah. Rangkaian kegiatan ini diawali dengan jalan sehat (12/08/2006) bagi karyawan-karyawati RS. Panti Wilasa "Dr. Cipto". Dr. Yoseph Chandra, M.Kes selaku Direktur mengibarkan bendera sebagai tanda dimulainya jalan sehat. Dalam kesempatan tersebut, Direktur sempat memberikan pesan supaya kebersamaan tetap terjalin diantara karyawan  karyawati. Jalan sehat yang mengambil rute di seputar jalan Bugangan  Citarum  "Dr. Cipto" di akhiri dengan acara makan pagi bersama di halaman RS.
    Bersamaan dengan itu, dilangsungkan pula lomba bakiak beregu. Antusiasme peserta sangat tinggi, hal itu tampak dari jumlah peserta yang mendaftar cukup membuat repot panitia. Tak mau ketinggalan, Direktur dan wakil direktur pun ikut berlomba. Hasilnya perlombaan menjadi lebih seru. Meski menang di babak penyisihan, group pejabat rs ini harus mengundurkan diri. Hasil akhir lomba ini menetapkan bag. Radiologi sebagai juara I disusul oleh bag. Peristi sebagai runner up-nya. Selama lomba berlangsung, group band PWDC turut memeriahkan suasana dengan beberapa lagu hit dari para vokalisnya. Klimaksnya, irama campur sari membuat suasana makin semarak dan membuat para karyawan pun ikut bergoyang. Perlombaan lainnya adalah bulu tangkis beregu. Meski dilaksanakan pada siang hari, ternyata kegaitan ini pun mampu menyedot minat karyawan untuk mengikutinya.
    Kegiatan lainnya, kebaktian ucapan syukur dilangsungkan pada tanggal 17 Agustus 2006 dengan pembicara Ev. Andreas Christanday. Hadir dalam acara tersebut, pengurus Yakkum sekaligus bertugas membacakan sambutan Walikota Semarang. Dalam kesempatan itu, Direktur RS Panti Wilasa "Dr. Cipto" memaparkan perkembangan RS selama semester 1, disamping itu diberikan pula penghargaan Krisan Award bagi petugas yang paling membantu versi pilihan pasien atau keluarga pasien.
    Selain kegiatan yang bersifat internal, RS. Panti Wilasa "Dr. Cipto" juga mengadakan program Agustus Sehat untuk masyarakat. Program yang berlangsung 10 - 31 Agustus 2006 ini berisi beberapa paket kesehatan dengan harga khusus, seperti sirkumsisi/sunat, laborat, rontgent, persalinan dan sebagainya. Diharapkan melalui program ini, masyarakat dapat merasakan pelayanan khusus di hari kemerdekaan negara kita.
 

 

*Dimuat dalam Majalah Kasih edisi 7 (JULI-SEPTEMBER 2006)

Tentang Penulis

Patricia Putri

patricia putri

Prev SEHAT & BUGAR BERSAMA Diabetes
Next PIJAT BAYI : SENTUHAN NYAMAN BAGI BAYI ANDA

Tinggalkan Komentar